dibuat oleh : Selviana N (Karangrejo)
Di era digital seperti saat ini, tidak dapat dipungkiri kegunaan sosial media sangat erat hubunganya dengan kehidupan sehari-hari. Informasi atau berita akan dengan mudahnya menyebar melalui sosial media.
Hal inilah yang dimanfaatkan oleh Pemerintah Desa (Pemdes) Kemanukan untuk memberi informasi kepada warga desanya. Tidak hanya Facebook dan website desa. Pemdes Kemanukan juga memiliki chanell YouTube yang bernama Kemanukan TV. Langkah ini dilakukan pemerintah desa untuk membagikan informasi kepada masyarakat baik yang ada di desa maupun yang berada di perantauan.
Februhardo, perantau asal desa Kemanukan yang telah bertahun-tahun berada di Cikarang mengatakan bahwa para perantau banyak mendapatkan manfaat dengan langkah yang dilakukan oleh pemdes tersebut.
“ Pak lurahnya sekarang keren, punya akun YouTube. Sekarang kita jadi tau perkembangan yang ada di desa Kemanukan.” ungkapnya ketika dihubungi melalui pesan singkat (29/1).
Kreativitas Pemerintah desa Kemanukan patut untuk diacungi jempol. Semoga dengan ini, pemberdayaan serta pembangunan desa dapat berjalan lancar, transparan, dan lebih inovativ.