SELASA 9 April 2024, Seiring dengan terbenamnya matahari di ufuk barat, satu bulan sudah umat Islam melaksanakan puasa Ramadhan, kini tiba di hari kemanangan yaitu 1 syawal 1445 H, Di Surau, di Mushola, di Masjid terdengar takbir mengagungkan namaNya, Di Desa Kemanukan dalam menyambut hari kemeneangan tersebut diadakan takbir keliling. Takbirling yang di ikuti dari 5 dukuhan tersebut sangat meriah, Semua peserta baik kendaraan roda 4 dan sepeda motor berkumpul di Masjid Al Huda Desa Kemanukan, setelah menerima arahan dan sekalgus pelepasan dari Ketua BPD Kemanukan Sdr Ngadino Sugeng Wibowo, semua peserta mulai jalan, dalam perjalanananya di pimpin oleh Karang Taruna Tunas Bangsa. Sedangkan Ruotenya dari Masjid Al Huda Kemanukan ke selatan - mamat ke kanan - pertigaan mas selatan mas sun ke kanan - muter di dusun sucen - ke timur arah bale dukuh karangsari ke kiri - lewat jalur makam gedong - perempatan pio cel ke selatan sampai perempatan piji ke timur - masjid jolotundo ke kanan - lewat lingkar karangrejo - sampai jalur utama ke somongari ke barat sampai perempatan kemanukan - finish masjid al Huda lagi.